Web Based System Administration atau yang dikenal sebagai Webmin adalah aplikasi berbasis website, yang digunakan sebagai system administration tools pada Linux. Pada artikel kali ini, kami akan berbagi cara install Webmin di VPS Ubuntu 18.04.
Untuk mengelola VPS atau server dengan Sistem Operasi Linux, setidaknya Anda harus memahami beberapa perintah yang akan digunakan untuk melakukan konfigurasi yang diinginkan. Lalu bagaimana jika ingin membangun sebuah server tetapi belum terbiasa menggunakan Linux?
Salah satu solusinya adalah dengan memanfaatkan tools tambahan. Saat ini sudah banyak terdapat tools tambahan dimana dapat membantu Anda untuk mengelola sebuah Sistem Linux berbasis Web. Contohnya adalah Webmin, TinyCP, CWP, dan sebagainya.
Sebelum menggunakan Tools tersebut Anda perlu menginstallnya terlebih dahulu. Pada kesempatan kali ini Rumahweb akan membahas bagaimana cara installasi Webmin pada Ubuntu18.04.
Namun sebelum masuk ke tahapan instalasi Webmin di Ubuntu, kami akan menjalaskan secara singkat apa itu Webmin. Berikut penjelasannya,
Apa itu Webmin
Webmin atau Web Based System Administration adalah panel yang mempermudah penggunanya untuk melakukan konfigurasi Sistem Operasi Berbasis Unix melalui halaman Web.
Webmin dapat digunakan untuk mengelola File Website, Database, User, Repository dan masih banyak lagi. Sehingga Kontrol Panel ini sangat cocok untuk Anda yang memang baru mulai menggunakan Sistem Operasi Linux, dan belum banyak memiliki pengalaman atau belum terbiasa menjalankan perintah Linux.
Cara Install Webmin di Ubuntu
Berikut cara install Webmin di VPS Ubuntu 18.04.
- Akses ke SSH VPS dengan user root.
- Update Repository Ubuntu dengan menjalankan perintah,
sudo apt update

- Selanjutnya, install dependencies atau aplikasi tambahan yang dibutuhkan untuk install webmin,
sudo apt install vim apt-transport-http curl wget software-properties-common

- Selanjutnya tambahkan Webmin PHP key dengan menjalankan perintah berikut,
wget -q -O- http://www.webmin.com/jcameron-key.asc | sudo apt-key add

- Setelah selesai menambahkan webmin PGP Key, tambahkan repository Webmin ubuntu, dengan menjalankan perintah berikut,
sudo add-apt-repository "deb https://download.webmin.com/download/repository sarge contrib"

- Selesai menambahkan repository, Silahkan Update ubuntu Anda agar memperbarui repository yang sudah ditambahkan sebelumnya dengan menjalankan perintah,
sudo apt update

- Setelah selesai menambahkan repository Webmin, selanjutnya adalah melakukan instalasi Webminnya. Untuk instalasi Webmin cukup menjalankan perintah berikut,
sudo apt install webmin

Cara Login Webmin
Setelah selesai Instalasi Webmin di VPS, selanjutnya Anda dapat login ke Webmin melalui URL https://ipvps:10000

Berikut tampilan Halaman Dashboard Webmin.

Demikian panduan cara install webmin di Ubuntu. Selamat mencoba, dan semoga bermanfaat.