Rumahweb Journal
Banner - Apa itu Rapor Digital Madrasah dan Cara Install di cPanel

Apa itu Rapor Digital Madrasah dan Cara Install di cPanel

Seperti yang telah kita ketahui bersama, Rapor Digital Madrasah adalah salah satu aplikasi yang digunakan untuk mempublikasi raport siswa secara online. Sehingga siswa maupun wali, dapat melihat raport secara lebih mudah. Pada panduan ini, kami akan berbagi cara install Rapor Digital Madrasah (RDM) di cPanel hosting.

Sebelum membahas cara instalasinya, kami akan terlebih dahulu memberikan penjelasan singkat tentang apa itu Rapor Digital Madrasah. Berikut informasi selengkapnya.

Apa itu Rapor Digital Madrasah (RDM)?

RDM adalah singkatan dari Rapor Digital Madrasah, yaitu sebuah aplikasi yang dikembangkan oleh Kementerian Agama untuk memberikan layanan yang cepat, tepat dan akurat kepada seluruh warga madrasah dalam menampilkan data raport siswa.

Diharapkan dengan aplikasi Rapor Digital Madrasah (RDM), orang tua dan siswa dapat mengakses hasil belajar selama ini secara online dan akurat. Selain itu, aplikasi ini memiliki beberapa tujuan lainnya seperti mewujudkan madrasah berbasis digital dengan pemanfatan teknologi informasi secara optimal serta efektifitas dan efisiensi dalam pengelolaan penilaian hasil belajar.

Aplikasi Rapor Digital Madrasah (RDM) terdiri dari 3 versi, yaitu versi XAMPP/Installer, versi VDI dan versi Hosting. Agar dapat diakses secara online, Anda memerlukan layanan domain dan Hosting untuk menyimpan file website ada.

Fitur Aplikasi Rapor Digital Madrasah (RDM)

Tidak hanya rapot di akhir semester saja, namun aplikasi ini memiliki berbagai fitur.

Promo Hosting Murah Rumahweb

  • Bank Nilai
    Salah satu orientasi pengembangan RDM adalah menciptakan aplikasi yang bisa menjadi bank Nilai bagi madrasah khususnya dan Kementerian Agama.
  • Sistem Paket Dan SKS
    Aplikasi RDM menyediakan fasilitas untuk sistem Penilaian menggunakan sistem Paket dan SKS dalam satu aplikasi.
  • Fleksibel
    Akses Aplikasi RDM dibuat lebih fleksibel yang artinya pengguna dapat memilih sendiri Tahun Ajaran dan Semester untuk melakukan penilaian ataupun pemantauan data nilai.
  • Sistem Online
    Dengan dukungan versi Hosting, madrasah diharapkan menjadi lebih mudah mengelolah data nilai madrasah kapan pun dan dimanapun.
  • Akses Mudah
    Dengan sistem online, di zaman era teknologi 4.0 menjadikan madrasah lebih mudah mengakses data-data dari system.

Requirement Installasi Rapor Digital Madrasah (RDM)

  • PHP 7.2,
  • Ioncube Loader php7.2
  • Allow url_fopen dari php.ini
  • Curl Aktif, panduan cek bisa klik disini
  • Resource Hosting cukup untuk pengguna Rapor Anda
  • Download file RDM dari situs resminya, bisa klik disini

Menginstall aplikasi RDM bisa dilakukan di domain utama yang Anda beli atau bisa juga diinstall di subdomain.

Cara Install Rapor Digital Madrasah di cPanel Hosting

Pada demo kali ini, kami akan mendemokan instalasi pada domain utama dan subdomain dengan Aplikasi RDM versi Hosting di cPanel.

Install RDM pada Domain Utama

1. Login ke cPanel hosting anda.

2. Masuk ke menu File Manager dengan memilih icon file manager di cPanel.

Menu File Manager

3. Masuk ke folder public_html.

Folder public_html

4. Upload file RDM yang sebelumnya sudah anda download dengan klik tombol “Upload”.

Tampilan folder di dalam public_html

5. Tunggu sampai proses upload selesai, jika sudah berubah warna menjadi hijau upload file sudah selesai dan klik “go back to link” yang ada dibawahnya.

Proses upload file

6. Apabila upload file selesai, selanjutnya extract file zip website dengan klik kanan pada file RDMhosting.zip lalu “Extract”.

Extract file zip

7. Pastikan saat extract file dilokasi folder persis di dalam folder public_html karena sebagai domain utama.

Extract file di dalam folder public_html

8. Setelah folder berhasil di extract, kemudian membuat nama database, username dan password melalui Menu “MySQL® Database Wizard” di cPanel:

  • Membuat database baru,
Membuat database
  • Membuat username dan password database,
Membuat password database
  • Kemudian di All Privileged ceklist semua, dan klik “Next Step”,
Privileged database

9. Selanjutnya silahkan akses nama domain Anda melalui address bar di browser yang digunakan. Nantinya akan muncul tampilan Pengaturan Database aplikasi Raport Digital Madrasah.

Tampilan Awal Konfigurasi RDM

10. Berikut data form yang harus diisi pada halaman Pengaturan Database:

  • Hostname : diisi dengan “localhost” tanpa tanda petik
  • Username Database : diisi username database dibuat
  • Nama Database : diisi nama database yang dibuat
  • Password Database : diisi password database yang dibuat

11. Setelah melengkapi data diatas, lalu klik tombol Install dan silahkan ditunggu sampai proses installasi selesai.

Installasi RDM

12. Apabila installasi berhasil akan menampilkan halaman REGISTRASI RDM dan diisi NSM Madrasah, Token, Jenis Penilaian Madrasah dan Password yang telah terdaftar di aplikasi Pusat Kementrian Agama.

Konfigurasi Data Rapor Digital Madrasah

Install RDM di Subdomain

Sebelum melakukan installasi pastikan Anda sudah membuat subdomain terlebih dahulu panduannya bisa dilihat di Cara Membuat Subdomain di cPanel. Selanjutnya Anda bisa upload RDMhosting.zip di subdomain, dengan langkah-langkah berikut :

  1. Login ke cPanel hosting anda.
  2. Masuk ke Menu “File Manager” dengan memilih icon file manager di cPanel.
Menu File Manager cPanel

3. Klik folder “public_html”.

Folder public_html

4. Upload file RDMhosting.zip di subdomain yang sudah dibuat sebelumnya dengan klik tombol “Upload”. Jika Anda belum mendownload file, silahkan bisa akses ke halaman berikut ini.

Folder Subdomain

5. Kemudian klik “Select File” untuk browse file RDMhosting.zip yang akan diupload.

6. Tunggu sampai proses upload selesai, jika sudah berubah warna menjadi hijau upload file sudah selesai dan klik “go back to link” yang ada dibawahnya.

Upload File Selesai

7. Kemudian extract file dengan klik kanan pada file RDMhosting.zip lalu “Extract”

Extract Files Zip

8. Pastikan saat extract file di lokasi folder subdomain yang telah dibuat, sebagai contoh pada folder “public_html/rapor”, kemudian “Extract File”.

Extract File di folder subdomain

9. Setelah folder berhasil di extract, kemudian membuat nama database, username dan password melalui Menu “MySQL® Database Wizard” di cPanel,

  • Membuat database baru
Membuat database baru subdomain
  • Membuat username dan password database,
Membuat password baru subdomain
  • Kemudian di All Privileged ceklist semua, dan klik “Next Step”.
Setting privileged baru subdomain

10. Selanjutnya silahkan akses nama subdomain Anda melalui address bar di browser yang digunakan. Nantinya akan muncul tampilan Pengaturan Database aplikasi Raport Digital Madrasah.

Tampilan Pengaturan Database Subdomain

11. Berikut data form yang harus diisi pada halaman Pengaturan Database,

  • Hostname : diisi dengan “localhost” tanpa tanda petik
  • Username Database : diisi username database dibuat
  • Nama Database : diisi nama database yang dibuat
  • Password Database : diisi password database yang dibuat

12. Setelah melengkapi data diatas, lalu klik tombol Install dan silahkan ditunggu sampai proses installasi selesai.

Installasi RDM Subdomain

13. Apabila installasi berhasil akan menampilkan halaman REGISTRASI RDM dan diisi NSM Madrasah, Token, Jenis Penilaian Madrasah dan Password yang telah terdaftar di aplikasi Pusat Kementrian Agama.

Konfigurasi Aplikasi Rapor Subdomain

Sampai disini, installasi Aplikasi Rapor Digital Madrasah sudah berhasil terinstall di layanan cPanel Hosting Rumaweb Indonesia.

Demikian install rapor digital madrasah di cPanel Hosting. Semoga bermanfaat.

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rating rata-rata 5 / 5. Vote count: 8

Belum ada vote hingga saat ini!

Kami mohon maaf artikel ini kurang berguna untuk Anda!

Mari kita perbaiki artikel ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan artikel ini?

VPS Alibaba

Jan Laen Player

Halo, saya Jan. Pada blog ini saya akan membahas seputar panduan dan tips hosting, email, domain, vps, server, website, linux dan cms. Jangan lupa untuk shared dan bookmark rumahweb.com/journal agar lebih mudah mendapatkan informasi tutorial maupun tips dari kami.