Rumahweb Journal
banner - apa itu golang adalah

Apa Itu Golang? Pengertian, Fungsi hingga Kelebihannya

Golang adalah salah satu bahasa pemrograman yang dibuat oleh Google, dengan tujuan menyempurnakan bahasa pemrograman yang sudah ada, seperti Python, C, dan lain sebagainya. Hal ini menjadikan Golang sebagai pilihan tepat untuk membuat aplikasi baru.

Web development atau pengembangan website adalah bidang dinamis yang mengaplikasikan berbagai bahasa pemrograman, framework, serta library baru yang diperkenalkan setiap tahun, untuk meningkatkan efisiensi dan praktik pemrograman.

GO, atau lebih akrab disebut Golang adalah salah satu dari beberapa bahasa pemrograman yang sudah digunakan oleh berbagai perusahaan besar, seperti Google, Microsoft, Paypal, Netflix, Twitch, dan masih banyak lagi.

Karena Golang adalah bahasa pemrograman besutan Google, tentu jaminan umur bahasa pemrograman ini dapat dikatakan akan lebih panjang dan lebih diperhatikan tim Google sebagai creator.

Bagi Anda yang berencana untuk mengerjakan sebuah project website menggunakan Golang, simak terus artikel ini untuk mengetahui tentang apa itu Golang, fungsi, kelebihan, serta apa yang membuat bahasa pemrograman satu ini unik.

Apa itu Golang?

Golang adalah bahasa pemrograman karya  insinyur Google Robert Griesemer, Rob Pike, dan Ken Thompson, yang bersifat open-source yang mudah dipelajari, sederhana, efisien, dan dapat diketik secara statis.

Pindah Hosting ke Rumahweb Gratis

Dirilis perdana pada 10 November 2009, Golang berusaha menghimpun bahasa-bahasa pemrograman pendahulunya untuk menciptakan bahasa pemrograman baru yang lebih “sempurna” untuk mengerjakan website maupun aplikasi.

Golang menggabungkan “properti bagus” dari framework lama seperti Python, C, dan lainnya agar dapat digunakan dengan lebih praktis pada satu bahasa pemrograman.

Properti gabungan yang terdapat pada Golang ini termasuk pengetikan statis dan runtime untuk bahasa seperti C#, serta sintaks yang tidak rumit untuk bahasa seperti Python dan JavaScript.

Fungsi Golang

GO/Golang adalah bahasa pemrograman yang dirancang dengan mempertimbangkan kesederhanaan. Artinya, Anda tidak perlu menggunakan framework untuk membuat situs web atau aplikasi web Golang di Go. 

Setelah memahami tentang apa itu Golang, selanjutnya berikut kami rangkum beberapa fungsi utama Golang yang perlu Anda ketahui. Fungsi-fungsi utama Golang adalah sebagai berikut:

  • Membantu tim developer agar lebih scalable?.
  • Mengembangkan teknologi penyimpanan berbasis online dengan storage media yang besar.
  • Merancang aplikasi berbasis web dengan keamanan tingkat tinggi.
  • Membangun arsitektur sistem dengan kinerja tinggi dan lebih kompleks.
  • Dapat digunakan untuk mengembangkan layanan mikro server dan kode pada jaringan web server.

Kelebihan Golang

Setelah mengetahui apa itu Golang beserta fungsinya, selanjutnya kami akan menjelaskan tentang kelebihan Golang sebagai bahasa pemrograman.

Selain menawarkan berbagai fungsi di atas, Golang juga memiliki berbagai kelebihan yang wajib Anda pertimbangkan. Kelebihan Golang adalah:

1. Performa Luar Biasa 

Golang adalah bahasa pemrograman yang dinilai sangat lancar dan menawarkan kinerja yang lebih baik jika dibandingkan dengan bahasa pemrograman lain, seperti Python dan Java.

Salah satu alasan kinerja yang lebih baik pada Golang adalah karena bahasa pemrograman satu ini diketik secara statis, sama seperti C dan C++. 

2. Mudah Dipelajari

Kesederhanaan bahasa pemrograman ini membuatnya sangat mudah dipelajari, tidak peduli pengalaman yang dimiliki seseorang dalam bidang web development. Sintaksnya bahkan lebih mudah untuk diadopsi, jika Anda memiliki pengalaman dalam menggunakan Java dan C.

Tidak hanya itu, bahasa pemrograman ini juga memiliki komunitas yang besar yang akan memudahkan Anda untuk mendapatkan solusi dari forum yang berpusat pada Go/Golang.

3. Multitasking

Golang akan membagi program besar menjadi tugas yang lebih kecil dan menjalankannya secara bersamaan melalui goroutine dan channels. Dengan demikian, komputer akan menjalankan tugas-tugas secara lebih cepat dan menghabiskan lebih sedikit waktu idle.

Fitur ini juga menjadikan Golang ideal untuk membuat aplikasi yang dapat diskalakan dari waktu ke waktu. 

4. Tidak Perlu Framework 

Meskipun memiliki beberapa framework, Anda dapat aplikasi maupun website menggunakan Golang tanpa bergantung pada kerangka kerja apapun!

Golang adalah bahasa pemrograman yang memiliki library standar sangat baik, yang memungkinkan Anda untuk membuat aplikasi langsung di dalamnya tanpa menggunakan framework, seperti kebanyakan bahasa pemrograman.

Oleh karena itu, Golang adalah bahasa pemrograman yang sangat tepat bagi Anda para developer yang bukan penggemar framework, karena library standar Golang cukup baik untuk membantu Anda dalam development

5. Library Standar yang Cerdas 

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, library standar Golang sudah cukup baik dalam mendukung Anda dalam membangun website maupun aplikasi. Developer yang menggunakan bahasa pemrograman Golang dapat melakukan hampir semua hal tanpa perlu mengimport library lainnya. 

6. Otorisasi Google Secara Langsung

Kelebihan terakhir dari Golang adalah dukungan Google yang diberikan secara langsung. Golang adalah bahasa pemrograman yang dibuat oleh Google. Tentu saja hal ini berarti Golang mendapatkan otorisasi langsung dari Google, sehingga Anda tidak perlu mengkhawatirkan masa depan programnya.

Kekurangan Golang

Selain beberapa poin kelebihan yang telah kami sebutkan sebelumnya, Golang juga memiliki beberapa kekurangan. Berikut diantaranya:

1. Keterbatasan Generics

Support generics di bahasa pemrograman Golang baru diperkenalkan, dan belum sepenuhnya diadopsi, sehingga membatasi fleksibilitas kode yang digunakan.

2. Management perulangan

Penanganan kesalahan di Golang sering kali memerlukan banyak kode berulang, karena tidak ada mekanisme pengecualian seperti di pemrograman yang lainnya.

3. Garbage Collection

Golang memiliki fitur garbage collector yang berfungsi untuk mengidentifikasi memori yang tidak lagi digunakan serta mengembalikan memori tersebut ke sistem untuk digunakan kembali. Fitur ini bagus untuk efisiensi RAM, namun dapat menyebabkan penurunan kinerja pada aplikasi dengan latensi rendah.

4. Keterbatasan ekosistem framework

Dibandingkan dengan bahasa pemrograman lain, Golang memiliki pilihan framework yang lebih sedikit, terutama untuk pengembangan web dan aplikasi yang kompleks.

5. Pendekatan OOP yang Berbeda

Bahasa Golang tidak memiliki class inheritance atau pewarisan kelas, yang mungkin terasa kurang familiar bagi developer yang terbiasa dengan OOP klasik.

System Requirement Golang

Tidak ada persyaratan khusus tentang hardware maupun software yang diperlukan untuk menginstal Golang, Anda dapat dengan mudah menginstalnya di sistem operasi yang saat ini digunakan.

Langkah pertama yang harus dilakukan sebelum menginstall Golang adalah mendownload file downloader-nya terlebih dahulu melalui URL berikut: Download Golang

Jika file downloader sudah berhasil disimpan, selanjutnya, lakukan instalasi sesuai dengan dengan sistem operasi (OS) komputer/laptop yang Anda gunakan.

Selanjutnya, Anda cukup membutuhkan teks editor untuk menulis kode script dan kompiler Go untuk mengkompilasi program. Berikut adalah beberapa tools teks editor yang akan membantu Anda menulis kode Golang dalam program: 

  • Windows Notepad
  • Brief
  • Epsilon
  • VM/VI Notes
  • Emacs
  • Notepad ++

Support Rumahweb terhadap Golang

Hingga kini, Penggunaan Golang masih belum didukung pada server hosting Rumahweb, karena untuk saat ini  Rumahweb hanya mendukung Nodejs dan Python saja.

Namun, hal ini bukan berarti Anda tidak bisa menggunakan Golang pada layanan Rumahweb. Alternatifnya, Anda dapat memesan layanan VPS KVM Rumahweb dan melakukan set-up serta penyesuaian di dalamnya.

Golang adalah bahasa pemrograman yang dapat membantu Anda mengembangkan aplikasi maupun website dengan lebih praktis. Sebelum menggunakan Golang, pastikan Anda sudah memiliki pengetahuan dasar tentang development dan troubleshooting Golang, ya

Demikian artikel kami tentang apa itu Golang hingga kebutuhan sistemnya. Semoga artikel ini bermanfaat.

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rating rata-rata 0 / 5. Vote count: 0

Belum ada vote hingga saat ini!

Kami mohon maaf artikel ini kurang berguna untuk Anda!

Mari kita perbaiki artikel ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan artikel ini?

Cloud Hosting Terbaik Rumahweb

Lutfi Hanif

I am an SEO enthusiast, an editor, a technical content writer, and also an article optimizer for both Journal and Rumahweb Blog.