Rumahweb Journal
Seting panjang karakter password di OJS 3.1

Setting Panjang Karakter Password OJS 3.1

Beberapa waktu yang lalu, kami mendapatkan laporan tentang pengisian karakter password OJS 3.1 yang harus menggunakan 127 karakter. Tentu hal tersebut sangat menyulitkan. Karena itu, kami akan berbagi cara menyesuaikan setting panjang karakter password ojs agar lebih pendek.

Apa itu OJS?

OJS (Open Journal Systems) adalah aplikasi open source untuk mengelola dan menerbitkan jurnal ilmiah secara online. OJS sangat memudahkan dalam pengaturan dan penerbitan jurnal, karena meliputi semua aspek penerbitan jurnal online, dan tugas operasional seperti penyerahan naskah penulis, peer review, pengeditan, publikasi, pengarsipan dan indeks jurnal.

Karena mudah digunakan dan fiturnya cukup lengkap, CMS OJS ini menjadi pilihan pertama untuk pembuatan Journal Online bagi banyak perguruan tinggi di Indonesia.

Beberapa waktu yang lalu, kami mendapatkan error pada OJS versi 3.1 terkait pengisian karakter password menu pendaftaran di OJS 3.1 yang terlalu panjang ‘The password must be at least 127 characters‘ seperti gambar berikut :

Masalah Panjang Karakter Password Pada OJS 3
Masalah Panjang Karakter Password Pada OJS 3

Bisa dibayangkan siapa user yang ingin mendaftar jika karakter password minimal 127. Tentu akan menyulitkan user. Setelah kami mencari tahu, mengatasi hal ini ini cukup mudah.

Setting Panjang Karakter Password OJS 3.1

Berikut adalah langkah-langkah setting panjang karakter password OJS versi 3.1 :

  1. Login halaman admin OJS
  1. Pilih menu Administrator > Site Settings > ubah dibagian Minimum password length (characters) > Simpan
Site Setting OJS 3.1
Setting Minimum password length (characters)
  1. Saat kami tes sudah berhasil
Setting Minimum password length OJS 3.1

Tambahan

Apabila menu Sites Setting tidak ada (seperti gambar dibawah). Silakan membuat satu journal baru > simpan > kemudian pilih menu Administrator lagi.

Site Setting OJS 3.1 tidak muncul

Demikian panduan setting panjang karakter password OJS versi 3.1 dari Rumahweb, semoga bermanfaat.

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rating rata-rata 3 / 5. Vote count: 4

Belum ada vote hingga saat ini!

Kami mohon maaf artikel ini kurang berguna untuk Anda!

Mari kita perbaiki artikel ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan artikel ini?

Domain & Hosting Gratis di Rumahweb

Rudiharto

Halo! Saya Rudi, bekerja di Rumahweb sebagai Technical Support. Saya menyukai WordPress, SitePro, Blogspot, dan rutin menulis tutorial. Saya akan membantu Anda membuat beberapa hal teknis mudah dipahami :)