Express.js adalah salah satu framework Node.js yang digunakan untuk membuat dan mengembangkan aplikasi berbasis website dan API. Dalam artikel ini, kami kan membahas bagaimana cara install Express.js di cPanel pada layanan shared hosting Rumahweb.
Untuk membantu Anda memahami artikel ini, kami juga akan menjelaskan secara singkat apa itu Express.js dan fungsinya. Simak informasi berikut ini.
Apa itu Express.js?
Express.js adalah salah satu framework populer untuk aplikasi web back-end berbasis Node.js. Framework ini membantu developer membangun aplikasi web dan API agar lebih efisien dalam menggunakan JavaScript di sisi server.
Express.js dikenal sebagai framework web standar untuk Node.js, karena mudah digunakan dan memiliki banyak fitur. Selain itu, framework ini memiliki sifat minimalis dan fleksibel yang memungkinkan developer untuk menyesuaikan aplikasi web dengan berbagai modul middleware sesuai kebutuhan.
Kenapa menggunakan Express.js?
Ada beberapa alasan untuk menggunakan Express.js, salah satunya adalah fiturnya yang lengkap. Selain itu, banyak web developer menggunakan Express.js karena beberapa alasan berikut:
- Routing: mekanisme untuk menentukan bagaimana aplikasi merespon request HTTP berdasarkan URL.
- Middleware: fungsi yang dieksekusi sebelum request mencapai handler utama, bisa digunakan untuk berbagai keperluan seperti autentikasi atau logging.
- Template engine: integrasi dengan berbagai template engine seperti EJS atau Pug untuk membuat konten web yang dinamis.
- Pembuatan RESTful API: Dengan dukungan penuh untuk metode HTTP, ExpressJS sangat cocok untuk membuat RESTful API.
Cara Install Express.js di Hosting
Untuk menginstal Express.js di hosting, Anda membutuhkan fitur Node.js dan akses ke terminal. Di Rumahweb, fitur-fitur ini tersedia pada paket shared hosting unlimited medium, large, dan paket cloud hosting.
Jika layanan hosting yang Anda gunakan sudah mendukung Node.js dan terminal, Anda bisa memulai install Express.js dengan mengikuti tahapan di bawah ini:
Step 1. Menentukan lokasi Instalasi
Langkah pertama adalah menentukan lokasi instalasi, apakah akan menggunakan domain utama atau subdomain. Bila Anda memutuskan untuk menggunakan subdomain, Anda bisa membuat subdomain terlebih dahulu.
Step 2. Melakukan Setup Node.JS App
Setelah menentukan lokasi instalasi, lanjutkan dengan melakukan installasi Node.js dengan langkah berikut :
- Login ke cPanel.
- Cari menu Setup node.js App.
- Create Application node.js.
- Selanjutnya, lakukan pengisian form sesuai ketentuan berikut:
- Node.js version : Pilih versi nodejs sesuai keinginan/kebutuhan.
- Application root : Tulis folder instalasi Express.js. Di sini, kami memberi nama folder nodejsapp/express
- Application URL : Sesuaikan dengan nama domain atau subdomain tujuan instalasi.
- Aplication startup file : File yang dipilih untuk diakses pertama kali, secara default biasanya bernama app.js.
- Node.js telah berhasil diinstal. Selanjutnya, copy path url virtual environment nodejs Anda. untuk melanjutkan proses instalasi express js, seperti gambar di bawah :
Step 3. Install Express.js di cPanel
- Akses ke menu terminal.
- Akses ke environment nodejs menggunakan path yang sebelumnya telah disalin/copy dari hasil instalasi node.js.
- Jalankan perintah npm init -y. Fungsi perintah ini adalah untuk membuat file package.json.
- Di bawah ini adalah hasil pembuatan file package.json yang telah berhasil. selanjutnya, jalankan perintah npm i express untuk menginstal Express.js.
- instalasi express.js yang telah berhasil.
- Selanjutnya, untuk memastikan instalasi Express.js yang di lakukan telah benar. kita akan merubah isi file app.js dengan cara menjalankan perintah “nano app.js” , perintah ini untuk membuka file app.js
- Berikut ini adalah isi file app.js default dari instalasi nodejs, silahkan anda hapus/edit sesuai kebutuhan.
- Pada artikel ini kami mencontohkan script express.js sederhana , yaitu dengan script berikut :
var express = require('express');
var app = express();
// Routes
app.get('/', function(req, res) {
res.send('Halo teman-teman! Ini adalah Website Express.js pertama saya');
});
// Listen
var port = 8080;
app.listen(port);
console.log('Listening on localhost:'+ port);
- setelah di edit, silahkan Simpan perubahan dengan cara tekan ctrl+x , lalu ketik “y”, seperti di bawah :
- Setelah itu, restart aplikasi Node.js.
- Selanjutnya akses ke URL domain atau subdomain yang Anda gunakan untuk install express.js. Bila berhasil, akan tampilan sesuai isi file app.js.
Sampai tahap ini, proses install Express.js di cPanel hosting telah berhasil dilakukan. Anda bisa melanjutkan untuk mengelola framework yang telah Anda buat.
Demikian tadi panduan kami tentang cara install Express.js di cPanel hosting, semoga bermanfaat.