Rumahweb Journal
opengraph - Panduan Installasi LSPHP API (lsapi) pada VPS cPanel

Panduan Installasi LSPHP API (lsapi) pada VPS cPanel

Selain menggunakan engintron untuk memperbaiki performa (optimasi) webserver berbasis cPanel, Anda juga bisa melakukan optimasi dengan melakukan installasi LSPHP API (lsapi) sebagai handler PHP.

Untuk installasi dan mengaktifkan lsapi, dapat dilakukan dalam beberapa langkah saja. Instalasi dilakukan dari command line dan membutuhkan akses root. Sehingga dilakukan menggunakan SSH. Berikut langkah-langkah install lsapi :

Step 1. Installasi LSPHP API (lsapi)

Setelah login ke SSH, jalankan perintah berikut untuk melakukan instalasi lsapi

yum install ea-apache24-mod_lsapi.x86_64

Step 2. Pengaturan pada WHM

Setelah instalasi selesai, silahkan login ke WHM untuk melakukan pengaturan. Pengaturan dilakukan dari menu WHM >> Home >> Software >> MultiPHP Manager >> Tab “PHP Handlers”. Pilih “lsapi” pada versi PHP yang dikehendaki.

cara install lsapi - Installasi LSPHP API (lsapi) pada VPS cPanel

Sampai tahap ini proses instalasi lsapi di server VPS cPanel telah selesai. Untuk pengecekan, dapat dilakukan dengan membuat file php info. Pada kolom “Server API” akan tertulis “LiteSpeed”.

Demikian panduan installasi lsapi pada VPS cPanel, semoga bermanfaat.

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rating rata-rata 1 / 5. Vote count: 1

Belum ada vote hingga saat ini!

Kami mohon maaf artikel ini kurang berguna untuk Anda!

Mari kita perbaiki artikel ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan artikel ini?

Pindah Hosting ke Rumahweb Gratis

Dodong Priyambodo

Penggemar Ubuntu.