Rumahweb Journal
Cara Upload CodeIgniter 3 ke Hosting Rumahweb

Cara Upload CodeIgniter 3 ke Hosting

CodeIgniter adalah salah satu Framework PHP yang paling banyak digunakan saat ini. Tidak sedikit Warga RW yang menggunakan CodeIgniter untuk membuat aplikasi websitenya. Kendala sering kali muncul, ketika website baru akan di onlinekan. Karena itu, kami akan berbagi cara upload CodeIgniter 3 ke cPanel hosting di Rumahweb.

Panduan ini kami tujukan bagi Warga RW yang telah membuat website berbasis CI 3 di localhost, lalu ingin mengupload file websitenya ke hosting. Bagi yang menggunakan CodeIgniter 4, pelajari panduannya melalui artikel : Upload CodeIgniter 4 ke hosting.

Berikut informasi selengkapnya tentang cara upload CodeIgniter 3 dari localhost ke cPanel hosting di Rumahweb.

Langkah 1: Membuat Database di Hosting

Selain melakukan upload file website, tentu Anda akan membutuhkan database untuk website Anda. Langkah pertama buat dahulu database dengan artikel membuat database di cPanel hosting.

Selanjutnya Anda perlu melakukan export dan import database SQL di localhost ke hosting. Detil langkahnya dapat Anda ikuti di artikel Cara Import Database MySQL Melalui phpMyAdmin.

Langkah 2: ZIP folder website CodeIgniter 3

Selanjutnya masuk ke dalam folder website yang berada di localhost komputer Anda. Zip seluruh file dan folder website CodeIgniter 3 yang akan di upload ke hosting.

Cara Upload CodeIgniter 3 ke Hosting Rumahweb
Zip isi folder website

Langkah 3: Upload website CodeIgniter 3 ke hosting

Login ke cPanel pada hosting, lalu masuk ke menu File Manager. Jika website berada di domain utama, klik direktori public_html. Namun jika website berada di subdomain maupun addon domain, klik pada direktori subdomain/addon domain.

Cara Upload CodeIgniter 3 ke Hosting Rumahweb
Pilih direktori public_html untuk domain utama

Upload dan extract file zip website yang telah Anda buat sebelumnya ke dalam direktori tersebut.

Cara Upload CodeIgniter 3 ke Hosting Rumahweb
Upload file zip ke hosting
Cara Upload CodeIgniter 3 ke Hosting Rumahweb
Klik Kanan untuk extract file zip website
Baca juga artikel : Kelebihan CodeIgniter 4 Dibanding Versi Sebelumnya

Langkah 4: Konfigurasi Script

Selanjutnya Anda perlu melakukan penyesuaian pada tiga file yaitu file .htaccess, config.php, dan database.php.

File .htaccess terletak di direktori utama website. Pastikan setting “Show Hidden Files” di File Manager telah Anda aktifkan terlebih dahulu.

Cara Upload CodeIgniter 3 ke Hosting Rumahweb
Setting Show Hidden Files

Jika file .htaccess belum ada, silakan dapat membuat filenya terlebih dahulu dengan cara klik tombol +File. Namun jika sudah ada, Anda dapat langsung melakukan edit pada file .htaccess.

Cara Upload CodeIgniter 3 ke Hosting Rumahweb
Tambahkan atau edit file .htaccess

Tambahkan kode berikut di baris paling bawah di dalam file .htaccess lalu simpan file.

<IfModule mod_rewrite.c>
RewriteEngine On
RewriteBase /
RewriteCond %{REQUEST_FILENAME} !-f
RewriteCond %{REQUEST_FILENAME} !-d
RewriteRule ^(.*)$ index.php?/$1 [L]
</IfModule>

Selanjutnya Anda perlu melakukan konfigurasi pada file config.php. File ini terletak di dalam direktori /application/config

Cara Upload CodeIgniter 3 ke Hosting Rumahweb

Cari variabel $config[‘base_url’] di dalam file config.php. Lalu ganti URL di dalamnya menjadi URL domain Anda.

Cara Upload CodeIgniter 3 ke Hosting Rumahweb

Jika sudah, lanjutkan dengan menyesuaikan konfigurasi di file database.php. Detil konfigurasi dapat Anda lihat di artikel setting koneksi database Codeigniter.

Demikian cara upload CodeIgniter 3 ke cPanel hosting Rumahweb. Jika Anda menemui kendala setelah melakukan upload, Anda dapat menghubungi tim teknis Rumahweb baik melalui livechat maupun open ticket support.

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rating rata-rata 4.2 / 5. Vote count: 9

Belum ada vote hingga saat ini!

Kami mohon maaf artikel ini kurang berguna untuk Anda!

Mari kita perbaiki artikel ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan artikel ini?

Promo Hosting Murah Rumahweb

Uswatun Hasana Kunio

Berkarir secara profesional sebagai PHP Programmer selama 6 tahun, lalu beralih ke Quality Assurance Customer Support.