Rumahweb Journal
Banner Artikel - Domain Adalah

Domain Adalah: Pengertian, Fitur dan Cara Kerjanya

Dalam kehidupan sehari-hari di masa kini, tentu kita tidak pernah lepas dari aktivitas browsing di internet. Domain adalah salah satu elemen yang pasti Anda temui ketika menjelajahi internet.

Pada artikel kali ini, Rumahweb akan membahas mengenai domain. Mulai dari pengertian, fitur, istilah, hingga cara mendapatkan domain gratis!

Domain adalah

Singkatnya, domain adalah alamat website. Contohnya seperti rumahweb.com atau google.com. Domain adalah sebuah alamat yang unik, artinya tidak ada orang lain yang bisa memiliki nama domain yang sama persis dengan domain yang Anda miliki.

Domain terbagi atas dua bagian, yaitu nama dan ekstensi. Sebagai contoh, nama domain rumahweb.com terdiri atas rumahweb sebagai alamat dasar, dan .com sebagai ekstensinya.

Domain memiliki prinsip first come first serve, atau dalam bahasa Indonesia, siapa cepat dia dapat. Hal ini berarti domain dapat diaktifkan oleh siapa saja yang melakukan pemesanan dan pembayaran paling cepat.

Domain berfungsi untuk menggantikan IP Address ketika pengunjung ingin mengakses ke situs Anda. Jadi dengan nama domain, pengunjung tidak perlu repot menghafal dan mengetikkan IP Address website berupa rangkaian angka yang sulit diingat dan diketikkan.

Memiliki domain bukan berarti Anda sudah memiliki website, domain hanya berfungsi sebagai alamat website saja. Untuk membuat website, Anda perlu membeli layanan hosting atau VPS sebagai tempat menyimpan file website, database dan email.

Jenis Domain

Domain terbagi menjadi dua jenis, yaitu Top Level Domain (TLD) dan Country Code Top Level Domain (ccTLD). gTLD atau TLD adalah jenis domain yang tidak membutuhkan persyaratan atau dokumen khusus untuk dapat mengaktifkannya. 

Beberapa contoh domain TLD yang sering Anda temui di antaranya seperti: 

  • .COM : digunakan untuk umum, baik pribadi maupun perusahaan yang bersifat komersial.
  • .ORG : digunakan untuk website organisasi.
  • .NET : biasanya digunakan untuk perusahaan penyedia jaringan atau internet.
  • .INFO : digunakan untuk website yang bersifat informasional.
  • .EDU : digunakan untuk website yang bersifat edukasi

Sedangkan Country Code Top Level Domain (ccTLD) adalah ekstensi domain yang digunakan untuk mengidentifikasikan kode negara. Pada domain ccTLD, ada ekstensi tertentu yang memerlukan syarat agar dapat mengaktifkannya. 

Berikut beberapa contoh domain ccTLD di Indonesia:

  • .SCH.ID : Digunakan untuk website sekolah. Diperlukan syarat berupa surat permohonan dan identitas dari pihak sekolah untuk dapat mengaktifkannya.
  • .CO.ID : Digunakan untuk website perusahaan. Diperlukan syarat seperti legalitas perusahaan dan KTP penanggung jawab. 
  • .AC.ID : Digunakan untuk website perguruan tinggi seperti Sekolah tinggi dan universitas. Diperlukan syarat berupa legalitas universitas atau perguruan tinggi untuk mengaktifkannya.
  • .OR.ID : Digunakan untuk website organisasi. Diperlukan syarat berupa KTP penanggung jawab dan SK dari organisasinya.
  • .ID : Digunakan untuk umum dan tidak membutuhkan syarat.

Fitur Domain

Tak hanya berfungsi sebagai alamat yang akan mengarahkan Anda ke situs tertentu, domain juga memiliki beberapa fitur lainnya, antara lain: 

1. Domain Forwarding 

Domain forwarding adalah salah satu fitur domain yang berfungsi untuk mengarahkan atau membelokkan domain ke url tertentu. Sehingga ketika pengunjung mengakses domain Anda, pengunjung tersebut akan diarahkan ke situs yang ditargetkan.

Di Rumahweb, fitur ini bisa digunakan bagi Anda yang hanya berlangganan domain saja maupun domain dan hosting, dan ingin mengarahkan domain tersebut ke media sosial maupun website yang sudah dimiliki sebelumnya.

Bagi Anda yang berlangganan domain tanpa hosting, setting domain forwarding melalui Clientzone dapat dilakukan dengan mudah melalui panduan berikut: Domain Forwarding: Pengertian dan Cara Settingnya 

Jika Anda berlangganan domain dan hosting di Rumahweb, Anda bisa melakukan setting domain forwarding melalui cPanel, dengan panduan sebagai berikut: Setting Domain Forwarding dari cPanel 

2. BioLink

Pengelolaan domain tidak hanya sebatas mengarahkan domain ke media sosial atau website tertentu. Di Rumahweb, Anda juga bisa membuat bio link yang berupa landing page sederhana.

Dengan BioLink, Anda dapat membuat halaman website sederhana berisi kumpulan link media sosial, marketplace maupun website lainnya yang Anda miliki tanpa batasan! Tentunya, BioLink dengan nama domain sendiri akan meningkatkan branding Anda dan terlihat lebih profesional.

Bagi pelanggan Rumahweb, fitur ini bisa didapatkan secara gratis hanya dengan memiliki domain yang aktif. Simak panduan berikut untuk aktivasi dan pengaturannya: BioLink: Pengertian, Fungsi, dan Cara Membuatnya

3. DNS

Fitur selanjutnya adalah Domain Name System (DNS), yakni sebuah sistem yang menyimpan seluruh data domain pada jaringan.

Dengan adanya DNS, domain atau alamat website yang dituliskan akan diterjemahkan ke dalam IP Address berbentuk kombinasi angka yang bisa dipahami oleh komputer, sehingga Anda dapat mengakses website yang dituju. 

DNS record pada domain berfungsi untuk mengarahkan domain ke alamat server yang dituju.

Istilah pada Domain

Setelah memahami pengertian dan fitur pada domain, selanjutnya kami akan menjelaskan tentang istilah-istilah yang akan sering Anda temui, ketika akan melakukan pengelolaan domain. Berikut diantaranya;

1. Whois

Whois adalah layanan internet yang menyajikan data atau informasi resmi mengenai kepemilikan domain. Dengan Whois, Anda bisa mengetahui secara rinci siapa pemilik atau pengelola yang bertanggung jawab atas domain yang Anda cari. 

Whois dapat memudahkan pelacakan jika muncul permasalahan pada domain tersebut. Anda dapat mengecek dimana domain didaftarkan dan kemudian menindaklanjutinya. 

Melalui Whois, Anda dapat mengetahui data seperti nama lengkap pemilik atau pengelola domain, alamat, nomor telepon, email, status domain, kontak billing, nameserver, dan masih banyak lagi.

Data-data ini didapatkan ketika Anda mendaftarkan sebuah domain. Data ini kemudian disimpan di database Whois. 

Hanya saja, sejak diterapkannya General Data Protection Regulation (GDPR), seluruh data asli pemilik domain tidak akan ditampilkan di halaman Whois. Namun, Anda dapat melihat data Registrar tempat domain didaftarkan.

Sehingga apabila terdapat pihak lain yang menginginkan domain tersebut, mereka  bisa menghubungi pemilik domain melalui Registrar yang tercatat.

2. Registrar Lock

Registrar lock domain adalah salah satu fitur keamanan manajemen domain yang berfungsi untuk mengunci domain agar tidak bisa ditransfer keluar provider atau registrar lain.

Fitur lock domain juga berfungsi untuk melindungi domain yang Anda miliki dari pembajakan kepemilikan domain. 

Oleh karena itu, ketika Anda akan melakukan perubahan pengelolaan nama domain, seperti memindahkan domain tersebut ke provider lain (transfer domain), Anda sebagai pemilik domain, perlu melakukan setting unlock domain terlebih dahulu sebagai konfirmasi dan validasi perubahan pengelolaan. 

Di Rumahweb, Anda bisa melakukan setting lock dan unlock domain dengan panduan berikut

3. Epp Code 

Auth Code atau dikenal dengan EPP Code adalah kode pengaman yang bersifat unik dan rahasia untuk sebuah domain. EPP Code terdiri atas kombinasi angka dan huruf yang biasanya dibutuhkan apabila Anda ingin melakukan transfer domain ke provider lain sebagai verifikasi bahwa Anda pemilik domain tersebut.

EPP Code umumnya dapat dicek melalui panel domain management yang digunakan. Di Rumahweb, Anda dapat mengecek EPP Code domain melalui Clientzone.

4. Privacy Protection

Privacy protection pada domain adalah fitur tambahan dari Registrar untuk melindungi seluruh data privasi Anda sebagai pemilik domain, dan hanya akan memberikan data tersebut kepada pihak yang berwenang saja. 

Domain Privacy protection dapat dinonaktifkan atau di-disable untuk beberapa kebutuhan, salah satunya kebutuhan ketika Anda ingin melakukan transfer domain ke provider lain. Di Rumahweb, untuk melakukan transfer out domain, Anda perlu menonaktifkan privacy protection melalui Clientzone terlebih dahulu. 

Cara Membeli Domain

bagaimana cara membeli nama domain adalah

Anda bisa mengamankan branding perusahaan atau diri Anda dengan membeli domain di Rumahweb, yang menjadi salah satu provider domain yang sudah terakreditasi PANDI dan ICANN sehingga sudah terjamin tingkat keamanan dan pengelolaannya. 

Selain itu, Rumahweb juga menyediakan berbagai ekstensi domain yang bisa dipilih sesuai kebutuhan atau keinginan, dan tentunya dengan biaya yang terjangkau. Mulai dari Rp12.000/tahun saja, Anda sudah bisa mendapatkan satu ekstensi domain!

Pemesanannya pun mudah dan cepat. Cukup mengakses website Rumahweb, ikuti langkah pemesanannya hingga terbit invoice, dan lakukan pembayaran sesuai dengan nominal yang tertera.

Simak juga langkah pemesanan domain di Rumahweb secara lengkap melalui artikel berikut: Cara Memesan Domain di Rumahweb.

Cara Mendapatkan Domain Gratis

Apakah Anda tertarik untuk memiliki domain atau website sendiri, namun masih ragu untuk memulai? Tak perlu khawatir, karena Rumahweb menawarkan program domain gratis bagi Anda yang ingin mencoba mengelola domain tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun!

Cukup dengan tiga langkah mudah, Anda bisa mendapatkan domain .MY.ID , yang cocok sebagai alamat blog pribadi, secara gratis selama 1 tahun!

Kesimpulan

Domain adalah nama unik yang digunakan untuk mengidentifikasi alamat website. Contoh dari nama domain adalah rumahweb.com atau google.co.id.

Domain berfungsi untuk memudahkan pengguna dalam mengakses ke suatu situs tertentu. Karena berfungsi menjadi alamat website, domain memiliki fungsi penting yaitu branding suatu perusahaan atau organisasi di internet.

Karenanya jika Anda memiliki usaha atau bisnis, pastikan untuk segera membeli domain sebagai aset branding perusahaan Anda. Selain itu, hal ini perlu dilakukan agar orang lain tidak bisa menggunakan nama brand bisnis anda .

Demikian informasi mengenai domain hingga cara mendapatkan domain gratis di Rumahweb. Semoga membantu!

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rating rata-rata 5 / 5. Vote count: 3

Belum ada vote hingga saat ini!

Kami mohon maaf artikel ini kurang berguna untuk Anda!

Mari kita perbaiki artikel ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan artikel ini?

VPS Murah Indonesia

Lutfi Hanif

I am an SEO enthusiast, an editor, a technical content writer, and also an article optimizer for both Journal and Rumahweb Blog.

banner Pop Up - Hosting 99K