SitePro adalah salah satu Profesional Website Builder yang disediakan oleh Rumahweb ketika Anda order layanan shared hosting/unlimited hosting atau cloudhosting.
Setelah layanan ini aktif, Anda bisa login ke halaman Editor Site Pro untuk memilih template – mengatur layout – menambah konten – sampai publish website. Berikut panduan login SitePro Website Builder di Rumahweb.
- Silakan akses halaman Clientzone Rumahweb:
- Pada halaman dashboard, klik menu hosting seperti pada gambar berikut :
- Akan muncul daftar akun hosting yang Anda miliki, Klik tombol Manage
- Klik tombol login SitePro
Apabila akun SitePro Anda baru dibuka pertama kali. Nanti akan muncul pilihan template/theme.
Selesai. Sekarang Anda sudah berada dihalaman editor Admin Site Pro. Selamat melanjutkan untuk membuat dan editing websitenya.
Demikian panduan login administrator SitePro Rumahweb. Apabila Anda memiliki pertanyaan dengan layanan Site.Pro yang Anda pesan, silahkan menghubungi support kami untuk dibantu jelaskan lebih lanjut. Demikian dan Terima Kasih 🙂