Rumahweb Journal
banner blog - Cara Cek Versi PHP yang Sedang Digunakan

Cara Cek Versi PHP yang Sedang Digunakan

Sebelum mengupload website ke hosting, mengetahui versi PHP yang digunakan pada localhost menjadi salah satu hal yang penting untuk diketahui. Banyak kasus website tidak berjalan optimal, karena versi php yang digunakan di localhost berbeda dengan yang digunakan pada hosting. Maka dari itu, cek versi php di localhost menjadi salah satu hal yang perlu Anda lakukan demi kelancaran website Anda.

Untuk memastikan versi php yang digunakan cukup mudah, yaitu dengan membuat file berisi script phpinfo. Berikut isi file phpinfo :

<?php 
phpinfo(); 
?>

Pada artikel ini kami akan memberikan informasi dan tutorial cara cek versi php, simak penjelasan dibawah ini.

Cara cek versi PHP di cPanel

Cara cek versi PHP yang aktif melalui cPanel terdapat dua cara yaitu melalui menu “Select PHP Version” ataupun melalui menu “Multi PHP Manager”. Agar lebih jelas mari kita simak penjelasan dibawah ini:

  1. Login ke cPanel lalu pilih menu “Select PHP Version”
Cara cek versi PHP di cPanel image 1
  1. Pada gambar diatas, Anda dapat mengetahui versi yang aktif adalah php versi 7.2. Namun pada cPanel, versi PHP dapat aktif di PHP Selector (Select PHP Version) ataupun di menu “Multi PHP Manager” untuk memastikan PHP yang di gunakan.
Cara cek versi PHP di cPanel image 2
  1. Pada halaman MultiPHP Manager, terdapat nama domain dan status versi PHP. Jika pada status versi PHP terdapat tanda “inherited”, maka dapat dipastikan PHP aktif pada menu PHP Selector (Select PHP Verison)
Tampilan wesbsite yang di handle oleh PHP Selector
  1. Tanda panah diatas menunjukan bahwa PHP yang digunakan sesuai versi yang ada di menu “PHP Selector”.

Untuk memastikannya, Anda bisa membuat file phpinfo pada public_html hosting Anda, lalu bisa mengakses file phpinfo yang Anda buat untuk melihat detailnya.

Cara Cek versi php di Plesk Panel

Untuk mengetahui versi php yang aktif pada plesk panel cukup mudah, Anda dapat mengetahui melalui menu “PHP Selector” seperti gambar dibawah ini.

Promo Hosting Murah Rumahweb

Cara Cek versi php di Plesk Panel image 1

Pada gambar dibawah, informasi php yang aktif adalah 7.2. Artinya, versi php yang digunakan pada hosting Anda adalah php 7.2.

Cara Cek versi php di Plesk Panel image 2

Apabila Anda ingin melakukan perubahan versi php pada plesk, caranya klik php version seperti gambar diatas, lalu pilih versi php yang akan digunakan, dan klik tombol ‘set as current’.

Untuk memastikan versi php telah update atau belum, Anda bisa membuat file php info seperti yang telah kami sampaikan diatas.

Cara cek versi php melalui SSH

Jika Anda menggunakan VPS, salah satu cara cek versi php bisa dilakukan melalui akses SSH. Apabila Anda belum pernah menggunakan ssh, klik link berikut untuk panduannya” pelajari cara akses SSH

Setelah Anda terkoneksi dengan SSH, Anda bisa menggunakan perintah php –version untuk mendapatkan informasi php yang aktif di server. Berikut contohnya:

Comand PHP Version

Perintah tersebut akan menampilkan informasi tentang versi PHP. Dalam contoh ini versi server PHP adalah 7.4.16.

Versi PHP Aktif

Cara Cek versi php di Xampp Localhost

Yang terakhir adalah cara mengetahui versi PHP pada xampp localhost. Simak langkah langkah-langkah berikut:

  1. Buat file info.php menggunakan notepad, yang berisi script phpinfo.
<?php 
phpinfo(); 
?>
  1. Simpan script diatas dengan nama info.php difolder htdocs, kemudian pada “Save as Type” pilih All Files.
membuat file phpinfo di localhost
  1. Akses melalui browser dengan alamat localhost/info.php. Maka hasilnya akan seperti berikut:
cek versi php di localhost

Dalam journal ini, kami telah menunjukan beberapa opsi berbeda tentang cara melihat dan memeriksa versi PHP yang sedang dijalankan di server Anda. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rating rata-rata 4.1 / 5. Vote count: 11

Belum ada vote hingga saat ini!

Kami mohon maaf artikel ini kurang berguna untuk Anda!

Mari kita perbaiki artikel ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan artikel ini?

Cloud Hosting Terbaik Rumahweb

Akbar Wirabattana

Technical support, kadang juga menulis artikel

banner Pop Up - Hosting 99K