Pada layanan WordPress Hosting, kami menggunakan Plesk Panel sebagai fitur yang dapat pelanggan gunakan untuk mengelola layanan hostingnya. Salah satu feature yang tersedia di Plesk panel adalah PHP selector, yang dapat digunakan untuk mengubah versi php hingga menyesuaikan limit PHP Options di Plesk panel hosting anda.
Pada beberapa CMS seperti WordPress, OJS hingga Prestashop, penggunaan theme dan plugin tertentu sering kali memerlukan penyesuaian upload_max_filesize dan memory_limit pada PHP-nya, agar kinerja theme/plugin dapat lebih optimal.
Pada panduan ini, kami akan berbagi cara menyesuaikan limit PHP Options di Plesk Panel dengan mudah. Berikut informasi selengkapnya.
Menyesuaikan Limit PHP Options di Plesk
Mengubah limit PHP di Plesk sangatlah mudah. Berikut langkah-langkahnya:
- Login ke Plesk Panel hosting Anda melalui namadomain:8443
- Klik menu PHP Selector yang ada di Sidebar Plesk seperti gambar berikut:
- Selanjutnya, pilih Versi PHP yang Anda inginkan lalu klik ‘Set as current’.
- Klik menu Options seperti pada gambar berikut:
- Kemudian muncul form inputan parameter yang bisa diupdate. Anda bisa mengubah Max Upload, max input time hingga Memory Limit. Sesuaikan dengan requirement plugin atau theme yang anda gunakan.
- Lakukan perubahan dengan klik nilai pada bagian limitasi PHP yang akan diubah. Disarankan hanya menyesuaikan pada bagian yang ditandai sesuai screenshot diatas. Kemudian klik ‘Save‘.
Sangat mudah bukan untuk menyesuaikan limit PHP options di Plesk Panel?
Cek PHP Options melalui phpinfo
Setelah anda berhasil mengubah limit php options di Plesk Panel, anda dapat membuat file phpinfo untuk memastikan bahwa perubahan yang Anda lakukan telah berhasil. Caranya, anda dapat membuat file php dengan nama info.php pada directory website anda. Lalu isilah dengan script berikut:
<?php
phpinfo();
?>
Setelah itu simpan script tersebut. Selanjutnya anda dapat mengakses link namadomain/info.php pada browser untuk melihat detail php options yang aktif pada hosting anda. Mudah bukan?
Demikian panduan menyesuaikan limit PHP options di Plesk panel pada layanan WordPress Hosting Rumahweb. Selamat mencoba!