Rumahweb Journal

Mengganti Favicon Sitebuilder

Favicon merupakan singkatan dari Favourite Icon yang merupakan sebuah gambar/logo dari sebuah website atau blog yang tampil pada tab browser. Berikut adalah panduan untuk mengganti logo favicon Rumahweb yang ada pada sitebuilder dengan gambar yang diinginkan.

Untuk mengganti favicon yang harus dipersiapkan adalah gambar dengan ukuran 16×16 px yang akan dijadikan favicon. Untuk mempermudah pembuatannya bisa dilakukan melalui favicon generator yang bisa dijumpai di internet. Setelah gambar siap silahkan ikuti step by step berikut

Silahkan login ke cpanel hosting terlebih dahulu kemudian akses ke menu file manager

 

Setelah silahkan klik folder public_html, bila setelah klik file manager sudah berada di folder public_html step ini bisa dilewati

 

Kemudian silahkan klik kanan pada file favicon.ico dan rubah nama dengan nama yang lain misal favicon.ico–

 

 

Setelah itu silahkan upload file favicon yang ingin digunakan dan pastikan nama filenya adalah favicon.ico

 

 

Setelah file selesai diupload silahkan mencoba mengakses website maka favicon sudah berubah, bila masih belum berubah silahkan dilakukan clear cache browser yang digunakan terlebih dahulu.

 

 

Sekian.

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rating rata-rata 0 / 5. Vote count: 0

Belum ada vote hingga saat ini!

Kami mohon maaf artikel ini kurang berguna untuk Anda!

Mari kita perbaiki artikel ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan artikel ini?

SSL Murah

Syahrizal Widiarto

Staff Teknis yang kadang menyamar sebagai Blogger dan Gamers.